• SMAN 1 MANYARAN
  • MAJU DAN SIAP KERJA

PERKEMAHAN PENERIMAAN TAMU PENEGAK (PERPEGAK) SMAN 1 MANYARAN 2022

Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sekaligus naiknya jabatan Pramuka ke Penegak, SMA Negeri 1 Manyaran mengadakan KEGIATAN PERKEMAHAN PENERIMAAN TAMU PENEGAK (PERPEGAK) yang diikuti seluruh siswa-siswi kelas X yang berjumlah 134 siswa. Kegiatan ini tentu, melatih siswa-siswi kelas X untuk menjadi pribadi yang mandiri, disiplin dan berani. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis-jumat  (14-15) Juli 2022.

Agenda kegiatan perkemahan yang pertama adalah cek kelengkapan yang kemudian dilanjutkan upacara pembukaan. Namun,  semuanya berubah setelah adanya apel perpisahan kepala SMA Negeri Manyaran yang akan berpindah tugas. Tentu saja hal itu, membuat jam kegiatan kami sedikit terlambat. Akhirnya agenda pun diubah, dari upacara pembukaan dahulu yang dilaksanakan pukul 08.00 WIB. Upacara dilakukan di lapangan dengan khidmat diikuti oleh peserta kelas X hingga amanat upacara. “Assalaamualaikum Wr.wb, Salam Pramuka! (Salam) SMA Negeri 1 Manyaran ( Maju dan siapa kerja!) Untuk mengawali kegiatan kita, mari kita awali dengan penuh semangat, marilah kita bersama-sama lakukan, dua kali tepuk pramuka! Kegiatan ini kita harapkan bisa menjadi sarana latihan bagi kita semua. Bagi siswa-siswi kelas sepuluh ini adalah pertama kalinya kalian mengikuti kegiatan kemah di SMA Negeri 1 Manyaran, saya harap dengan mengikuti kegiatan ini kalian mendapat manfaat. Manfaat bagi diri sendiri, antara lain: melatih kemandirian dan rasa tanggung jawab. Kita berlatih mandiri, kita berlatih menghabiskan malam tanpa dekat dengan orang tua. Kita berlatih mandiri, segala keperluan kita, kita berusaha sendiri. Tanpa berlama-lama lagi, Kegiatan Perkemahan Penerimaan Tamu Penegak (Perpegak) saya nyatakan dibuka!” Ujar Kak Dwi Murgana selaku wakil kepala bidang kesiswaan sekaligus Pembina pramuka. Kemudian gong alat musik yang di pukul 3x itu pun bergema menandakan kegiatan perkemahan dibuka diikuti tepuk tangan antusias siswa-siswi kelas X dan Dewan Ambalan Ismoyo Kanastren lainnya hingga upacara berakhir.

Sisa waktu upacara pun digunakan untuk melanjutkan kegiatan selanjutnya, yaitu Cek kelengkapan berupa sepatu dan kaos kaki hitam polos, hasduk, kuku harus bersih dan perlengkapan barang bawaan berupa 3 kayu bakar, lilin dan handphone yang sementara waktu disita. Cek kelengkapan dilakukan per sangga dengan pendamping masing-masing di dalam ruangan kelas. Sangga PI 1 yang didampingi oleh Kak Fitriana, sangga PI 2 yang didampingi oleh Kak Syafira, sangga PI 3 yang didampingi oleh Kak Azizah, sangga 4 PI didampingi oleh Kak Zeisar dan April dan sangga PI 5 yang didampingi oleh Kak Fauzan dan kak Melani. Sedangkan itu untuk sangga putra terdiri dari 6 sangga, yaitu Sangga 1 PA didampingi Kak Ridho, sangga 2 didampingi Kak Ragil, sangga 3 PA didampingi oleh Kak Ferdi dan Kak Dika, sangga 4 didampingi oleh Kak Kevin dan Kak Vania, sangga 5 PA didampingi oleh Kak Rangga dan Kak Azizul dan sangga 6 PA di dampingi oleh Kak Satrio dan Kak Dzaky.

Tepat pukul 09.00, peserta perkemahan kembali dikumpulkan ke lapangan untuk kegiatan selanjutnya yaitu penyampaian materi yang akan di jelaskan oleh Kak Vani dan Kak April, dibantu oleh Kak Azizah, Kak Revlina, Kak Arum dan Kakak Dewan Amabalan lainnya. Materi yang dijelaskan adalah tentang Robert Baden-Powell (Pendiri Gerakan Kepanduan Pramuka) dan Arti lambang tunas kelapa dalam pramuka.

Setelah penyampaian materi usai, agenda selanjutnya adalah lomba memasak dilakukan tepat pukul 10.30 yang didampingi oleh Kak Melani dan Kak Sherly. Bahan utama lomba memasak adalah umbi-umbian, kebanyakan dari mereka membawa singkong untuk dibuat Singkong goreng dan Klenyem.  Namun, mereka menghias makanan tersebut dengan indah membuat makanan yang biasa tampak tak biasa. Makanan yang telah usai dinilai oleh Bu Pancarukmi (guru bahasa Indonesia) dan Bu Ema Wahyuning (Guru BK). Nilai dari Bu Panca dan Bu Ema pun kami akumulasikan hingga mendapat hasil pemenang Juara 1 dan 2, yang dimenangkan oleh Sangga 2 PI (Juara 1) dan Sangga PA 6 (Juara 2).

Setelah melakukan banyak kegiatan, mereka pun diintruksi untuk ishoma sejenak. Sebagian dari mereka ada yang makan dan melakukan ibadah Sholat di mushola/masjid. Hingga tiba jam kegiatan PBB yang diampu oleh Kak Fitriana, Kak April, Kak Azizah, Kak Ridho, Kak Ragil, Kak Azizul, banyak siswi yang tumbang. Keluhan keluar dari bibir mereka mulai dari kakinya kram, maagnya kambuh dan ada pula yang tidak kuat karena teriknya matahari di siang hari membuat anggota PMR sedikit kewalahan. Materi yang diajarkan dalam PBB pun cukup banyak, mulai dari aba-aba siap, hadap kanan, hadap kiri, setengah kencang kanan, jalan di tempat dan langkah tegap.

Agenda selanjutnya yaitu Yel-yel, kegiatan dimana mereka harus menulis yel-yel dari Kak Kevin, Kak Vania, Kak Ridho, Kak Syafira, Kak Melani. Yel-yel yang dinyanyikan adalah Rambate, Tatap Mata yang tajam dan suara. Mereka menyanyikannya dengan penuh semangat dan riang gembira walaupun harus panas-panas di tengah lapang. Tepukkan tangan mengiringi nyanyian mereka hingga tiba waktunya Ishoma untuk sholat Ashar bagi yang menunaikan.

15.30 tepat, kegiatan game pengetahuan tentang Pramuka di mulai. Kegiatan tersebut diampu oleh Kak Azizah, Kak Fitriana bagian sangga putra dan Kak Zeisar bagian sangga putri. Materi yang dipertanyakan mengenai bapak Pramuka Indonesia, hari Pramuka dan Tri Satya. Kegiatan dilaksanakan di ruang kelas lantaran pada saat itu cuaca sedang tidak mendukung. Tetapi itu tidak menghentikan semangat kami dalam melakukan kegiatan Pramuka.

Setelah letih melakukan banyak aktivitas, siswa-siswi kelas X melakukan kegiatan memasak, mandi, sholat Maghrib hingga Isya’. Sedangkan panitia, melakukan Gladi bersih upacara api unggun yang dibantu oleh Alumni SMA Negeri 1 Manyaran.

Hari pun semakin gelap, di bawah langit malam mereka kembali berkumpul untuk melaksanakan upacara api unggun. Yang di pimpin oleh Kak Ridho, dipandu oleh Kak April dan Kak Ferdi, pembaca doa oleh Kak Azizul, serta pembawa obor 10 Api Dasa dharma Pramuka diantaranya, kelas 10 dan 12 yaitu oleh Kak Fitriana, Kak Satrio, Kak Rangga, Kak Dzaky, Kak Azizah, Kak Zeisar, Kak Ayu, Kak Charollina , Kak Kevin, dan Kak Aziar. Malam itu begitu tenang saat menyalanya api-api dasa dharma yang berada di tengah lapangan kian membesar. Kak Helga, guru BK selaku Pembina upacara menyampaikan amanatnya.

“Assalamualaikum, wr,wb. Salam Pramuka! (Salam), Tepuk Pramuka! Serangkaian kegiatan kemah Penegak ini akhirnya telah memasuki acara puncak yang telah kita nantikan dari hari pertama yaitu acara api unggun. Kegiatan api unggun ini sendiri tentunya bukan hanya merupakan suatu bentuk kegiatan bakar membakar saja, namun lebih dari itu kegiatan ini merupakan sebuah simbol penerangan yang akan memberikan banyak cahaya di tengah kegelapan. Tak ketinggalan pula dengan adanya acara api unggun ini juga merupakan salah satu saranan untuk mempererat rasa persaudaraan, memupuk jiwa gotong royong dan juga memberikan suasana nyaman, kegembiraan dan kebebasan. Seperti yang kita ketahui api memiliki dua sifat yang bertentangan yaitu sifat baik dan juga sifat yang merusak. Sehingga di momen api unggun ini, kami para kakak-kakak pembina berpesan, jadilah api yang memiliki sifat baik yang memberikan penerangan di tengah kegelapan dan juga api yang bersahabat kepada manusia dan mampu memberikan kehangatan dalam kedinginan. Sehingga nantinya dalam kehidupan mendatang, kalian semua akan tumbuh menjadi sosok manusia yang terus memiliki manfaat untuk manusia lainnya. Namun janganlah menjadi sebuah api yang malah menghancurkan manusia lainnya yang selalu memberikan kerugian untuk orang-orang di sekitar kalian.”

Itulah sebagian besar pesan yang disampaikan oleh Kak Helga. Begitu upacara telah usai, kami mendapat sharing dari Alumni sekolah kami yaitu dari Kak Andri. Mulai dari menyanyikan yel-yel dengan ciri khas jenakanya dan mengulang kembali tentang penyampaian materi kepramukaan.

Malam tenang 1, para siswa-siswi kelas X dianjurkan untuk tidur yaitu tepat pukul 22.00 hingga 23.30. Sembari itu kami; Dewan Ambalan melakukan koordinasi dan menyiapkan kegiatan untuk Renungan Malam, yaitu puncak acara perkemahan penerimaan tamu penegak. Tepat pukul 23.00 kami menuju lapangan sembari menyusun lilin di tengah lapangan membentuk tunas kelapa sebagai lambang pramuka.

 

Satu per satu lilin telah dinyalakan, Kak Syafira selaku pembaca renungan malam telah siap di tengah lapangan. Seluruh kelas X yang semula terlelap harus dibangunkan kembali. Sampai pada akhirnya mereka muncul di lapangan dengan mata tertutup hasduk merah putih, seraya bergandengan tangan teman-temannya tanpa mereka tahu posisi mereka dimana. Setelah semua teman-teman berkumpul di tengah lapangan, renungan malam pun dimulai.

Dibawah langit kelabu yang tertutup awan, ditemani lilin menyala yang perlahan meredup. Kak Syafira mulai membacakan teks renungan malam tentang Jasa kedua orang tua dan guru kita. Suara isak tangis pun lolos dari bibir mereka, teks yang dibacakan oleh Kak Syafira seolah-olah mengintrospeksi perilaku diri mereka terhadap orang tua dan guru. Setelah selesai pembacaan teks renungan malam, suasana menjadi hening sejenak. Siswa-siswi kelas X pun diintruksi untuk membuka penutup mata mereka dengan keadaan mata yang basah karena air mata. Hari pun telah berganti, renungan malam berakhir pukul 02.00 WIB yang ditutup oleh petuah-petuah dari Kak Anjar Widiyanto selaku Pembina Pramuka. Mereka pun kembali istirahat hingga pukul 04.30 sembari menunggu waktu ishoma dan masak sarapan.

Pukul 05.55 persiapan kegiatan senam dimulai setelah mereka sarapan pagi bersama di halaman sekolah dengan baju olahraga. Kegiatan senam itu dipimpin langsung oleh Kak Vania, Kak Syafira dan Kak Mela. Lagu yang digunakan untuk senam yaitu Moumere dan kewer-kewer. Sebagian adik kelas menarikannya dengan semangat dan sebagian pula ada yang malu-malu atau hanya berdiam diri.

Kegiatan yang setelahnya adalah isi tenaga pun langsung dilanjutkan dengan outbound dengan game estafet air tepung yang didampingi oleh Kak Azizah, Kak Zeisar, Kak April, Kak Vania, Kak Syafira dan masih banyak lagi. Pada saat game dimulai dukungan, kerja sama dan kekompakan mereka kerahkan. Baju kotor dan wajah yang penuh dengan olesan tepung tak lagi mereka hiraukan. Rasa senang dengan adanya game tersebut seakan-akan membuat mereka lupa dengan itu semua.

Setelah kegiata outbond usai, mereka mengganti baju pramuka lengkap, mengemasi barang lalu menuju agennda selanjutnya yaitu Cinta Alam. Cinta Alam adalah kegiatan membersihkan lingkungan sekolah yang digunakan untuk kegiatan perkemahan tersebut. Kebersihan lingkungan sekolah dibagi oleh Kak Fitriana. Sangga Putra 3 dan putri 2 bertugas membersihkan lapangan yabg didampingi oleh Kak Mela, Sangga Putra 4 dan putri 1 bertugas membersihkan kamar mandi yang didampingi oleh Kak Sherly, sangga Putra 2 dan putri 5 bertugas membersihkan bagian belakang kelas tempat memasak yang diawasi kak Lisna, sangga putra 1, 5 dan 6  bertugas membersihkan kelaas yang dipakai untuk istirahat yang didampingi oleh Kak Arum dan sangga Putri 3 dan 4 bertugas mebersihkam kamar mandi mushola yang didampingi oleh kak Syafira. Kegiatan tersebut hanya berlangsung selama 15 menit, waktu yang diberikan oleh Kak Anjar.

Setelah semua telah rapi dan bersih, pukul 09.25 kami melakukan gladi bersih upacara penutupan. Setelah melakukan gladi bersih tepat pukul 09.35 kami melakukan upacara Penutupan Perkemahan Penerimaan Tamu Penegak (Perpegak) yang ditutup oleh Pak Dwi Murgana selaku Wakil Kesiswaan SMA Negeri 1 Manyaran dengan dipukulnya gong sebanyak 3x tabuhan. Kami pun pulang lebih awal dari jadwal yang telah direncanakan. (Dewan Ambalan Ismoyo Kanastren)

SMAN 1 Manyaran MAJU dan SIAP KERJA.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
BANGKIT, BERLARI MENGGAPAI PRESTASI DAN PERWUJUDAN PROFIL PELAJAR PANCASILAā€¯ TEMA MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS) 2022

Berdasarkan Surat Edaran Nomor 420/15563 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah, pada 3 (lima) hari pertama masuk sekolah, siswa kelas 10 SMK/SMA menjalani kegiatan MPLS y

15/07/2022 07:50 - Oleh Administrator - Dilihat 510 kali